Apel Pagi Perdana di Tahun 2022, Bupati Serukan Ikuti Perkembangan Teknologi Kominfo
Reporter : R.Iyan Satria
SUKABUMI matanusa.net -
Dalam rangka untuk meningkatkan motivasi kerja dan peningkatan kinerja,ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Sukabumi yang terdiri dari pejabat esselon II,III,IV pelaksana lingkup pegawai SETDA,BPKAD dan BANKESBANGPOL serta Jajaran Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Sukabumi mengikuti apel pagi yang di laksanakan di halaman gedung kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Sukabumi (SETDA) jl.Siliwangi No.10 Palabuhanratu. Senin (3/1/2022).
Bertindak Selaku Pembina Apel, Bupati Sukabumi dalam amanatnya menyampaikan bahwa para ASN harus bisa mengikuti perkembangan teknologi informasi dan komunikasi.
” teknologi informasi dan Komunikasi harus dimanfaatkan dengan baik terutama dalam menyikapi penyelesaian percepatan permasalahan dilapangan ” Ungkapnya.
Lanjut disampaikan Bupati Di Pergantian Tahun Mesti Ada Evaluasi Dan Ada Resolusi untuk lebih bisa meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi.
” Semua Hasil Evaluasi Setidaknya Dilengkapi Langkah-langkah Penanganan Untuk Perbaikannya Dan Resolusi Yang Akan Ditindaklanjuti Harus Memunculkan Capaian Beserta Manfaatnya Yang Dipastikan Bahwa Semua Itu Tersampaikan Pada Pimpinan Sesuai Ketentuan Yang Semestinya ” Jelasnya.
Bupati mengajak di tahun 2022 seluruh ASN pemerintah Sukabumi Menyambut Tahun Baru Dengan Semangat Baru dan terus meningkatkan pelayanan yang prima kepada masyarakat.
” Pada Tahun 2022 Ini, Saya Mengajak Kepada Semua Aparatur Sipil Negara Untuk Menyambut Tahun Baru Dengan Semangat Baru Dan Terus Bekerja-keras Dengan Inovasi Yang Dinamis Sehingga Mampu Membuat Perubahan Yang Signifikan Dalam Melanjutkan Kebaikan Demi “mewujudkan Kabupaten Sukabumi Yang Religius, Maju Dan Inovatif Menuju Masyarakat Sejahtera Lahir-batin” ” Pungkasnya.
Dokpim/Red
Posting Komentar
hello pembaca matanusa