Pemerintahan
Sukabumi
0
Sekda Ade Suryaman, Buka Muskercab DPC APDESI
Reporter : Aep S. | Redaktur : D2
SUKABUMI matanusa.net -
Dewan Pimpinan Cabang Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (DPC-APDESI), Kabupaten Sukabumi, menggelar acara musyawarah kerja cabang (MUSKECAB) tahun 2021. Adapun acara bertempat di ballroom Hotel Sukabumi Indah, jalan selabintana Desa Sudajaya Girang kecamatan Sukabumi Sabtu (18/12/21).
Dengan mengambil tema "MUSKERCAB Kira wujudkan DPC Apdesi Kabupaten Sukabumi yang Kokoh, Tangguh dan Solid, menuju terwujudnya Pemerintah Desa yang Maju, Sejahtera, Adil dan Demokratis, sejalan dengan Visi Kabupaten Sukabumi Religius, Maju Inovatif, Menuju Masyarakat Sejahtera Lahir dan Bathin".
Hadirnya Sekertaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman mewakili Bupati ,sekaligus membuka acara muskercab. Selain itu, hadir pula perwakilan DPD Apdesi Jawa Barat, Deni Irawan, jajaran pengurus DPC APDESI Kabupaten Sukabumi yang di ketuai Deden Deni Wahyudi, juga para peserta dari pengurus DPK Apdesi di 47 kecamatan di kabupaten Sukabumi.
Usai acara berlangsung, Sekda Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman menyampaikan "Terimakasih dengan adanya musyawarah kerja ini, harus setiap tahun ada musyawarah. Pasalnya mereka inginkan evaluasi terhadap kerja tahun kemarin, dan merencanakan tahun depan apa saja yang kekurangan tahun ini. Bilaman program yang sudah di lalui ke depan harus lebih baik. Sekda pun mengharapkan, karena kepala desa itu ujung tombak dari pemerintah daerah maka harus bersinergi dengan kabupaten Sukabumi, dalam rangka mengwujudkan Visi Misi dalam mensejahterakan masyarakat.
Lebih lanjut, tadi saya pesankan harus tetap sekarang pokus mengenai vaksin karena angkat vaksi di kita kabupaten Sukabumi vaksin di angka 64,50 persen, jadi di akhir tahun ini kita harus mencapai 70% tapi kalau lansia sudah 99 persen, jadi sudah Alhamdulillah makanya saya pesan kan untuk pencapaian vaksin harus 70% di akhir tahun ini", jelasnya.
Di tempat yang sama perwakilan DPD APDESI JABAR, Deni Irawan"
Yang pertama tadi permohonan maaf ketua DPD yang tidak bisa hadir, karena beliau hari ini melantik DPC APDESI DI Bandung, selanjutnya beliau ke Bali karena ada pelantikan DPC APDESI Badung barat di Bali hari ini.
Pesan beliau kepada kami agar DPC APDESI kabupaten Sukabumi ini bisa bersinergi dengan pemerintah daerah itu yang paling utama, yang di tekankan oleh beliau yang menugaskan saya mewakili DPD APDESI Jawa barat.
Kemudian yang ke dua para kepala desa agar bisa melaksanakan amanah terutama untuk pengurus, dapat menyampaikan amanat anggaran dasar rumah tangga APDESI, dalam hal ini yang bisa di lakukan, Selanjutnya yang ke tiga mudah mudahan dengan musyawarah kerja DPC APDESI kabupaten Sukabumi ini, bisa menghasilkan ide-ide atau gagasan terutama untuk bermanfaat bagi masyarakat desa itu yang paling di utamakan tentunya.
Lebih jauh, pertama bisa membesar kan organisasi kemudian solidaritas antar kepala desa yang puncaknya, atau yang terakhir bagaimana kita sebagai kepala desa bisa menjadi panutan nagi rakyat desa kemudian bisa sama sama membangun kabupaten Sukabumi tentunya membangun kabupaten Sukabumi dari pinggiran desa, tutupnya.
Tampak ketua Apdesi Kab. Sukabumi didampingi Kepala Desa Cikujang, Gunung Guruh Sukabumi. |
Senada, Ketua DPC APDESI kabupaten Sukabumi Deden Deni wahyudi yang sehari hari menjabat kepala Desa Sukakersa mengatakan, musyawarah kerja Cabang DPC APDESI kabupaten Sukabumi, semoga dengan dilaksanakannya musyawarah kerja Cabang DPC APDESI kabupaten Sukabumi ini, bisa menghasilkan poin poin kerja yang positif, yang nantinya bisa di realisasikan di sinergikan dengan sesuai dengan visi misi pemerintah Daerah kabupaten Sukabumi yang menuju ke arah yang lebih baik.
Mudah- mudahan hasil rapat kerja ini, dapat menghasilkan poin-poin yang pertama untuk kemajuan desa dan kemajuan masyarakat yang ada di seluruh kabupaten Sukabumi. Untuk diketahui, hari ini dalam rapat kerja sebagai rangka mempererat tali silaturahmi, dan juga mempererat solidaritas antara kita sesama kepala desa yg ada di kabupaten Sukabumi hari ini kita mengadakan rapat kerja adalah untuk kepentingan seluruh warga kabupaten Sukabumi. Insya allah dengan adanya rapat kerja ini apa yang menjadi harapan kepala desa bisa terwujud dan terealisasi, sesuai apa yang diinginkan baik desa dan masyarakat kabupaten Sukabumi, pungkas Deden.
TAG
Pemerintahan