DESA
Sukabumi Terkini
Sampai di Jakarta, APDESI Sukabumi Bahas Perpres 104 Bersama Apdesi Pusat Jakarta
Reporter : Red
SUKABUMI matanusa.net -
Peristiwa Dalam Gambar
Adanya Peraturan Presiden (Perpres) 104, menuai buntut panjang bagi kepala Desa di seluruh wilayah Indonesia, tak pelak Apdesi Kabupaten Sukabumi melakukan aksi damai bertandang ke Jakarta untuk menyerukan aspirasi kepada Pemerintah Pusat di Jakarta.
Ketua Apdesi bersama para kepala desa hari ini, Rabu 15 Desember 2021, sudah berada di kantor pusat Apdesi, sedang melakukan pembahasan atas Perpres 104.
Dikatakan Deden Deni Wahyudin selaku Ketua Apdesi Kabupaten Sukabumi, sekaligus Kepala desa Sukakersa, Kecamatan Parakansalak menyampaikan, bahwa benar hari ini dirinya sudah berada di jakarta bersama beberapa perwakilan kepala desa di Sukabumi, Rabu (15/12/21).
Adapun aksi yang dilakukan saat ini adalah, kami sedang berjuang ? Langkah kami disini menyerukan aspirasi para kepala desa terkait Perpres 104.
" Semoga aksi yang kami lakukan saat jni, dapat didengar dan diberikan solusi, agar pihak pemerintah dapat merevisi atas Perpres 104 ", yang mungkin hal tersebut dirasa bersebrangan dengan UU No 6 tahun 2014 tentang Desa, Singkatnya.
Tampak Ketua Apdesi Kabupaten Sukabumi, bersama para kepala desa melakukan pembahasan di kantor pusat Apdesi jakarta. |
Kategori
DESA
Posting Komentar
hello pembaca matanusa