Sukabumi Terkini
Lebih lanjut, Erik menyampaikan, bahwa selama ini Anxiety Indonesia tidak ada donatur tetap, dana kami masih dari member, webinar dan penjualan kaos. Untuk itu, peran pemerintah sangat dibutuhkan dan fungsinya sangat besar bagi kami. Bayangkan saja di seluruh dunia sudah hampir 30 % sudah mengetahui terkait Anxiety Indonesia, bahwa yayasan ini dibentuk untuk mengumpulkan orang-orang Anxiety, nantinya setelah banyak harusnya pemerintah mengetahui dan hadir, pasalnya ini menyangkut tentang kondisi kesehatan masyarakat terkena gangguan kecemasan, ungkapnya.
Anxiety Care Indonesia Berharap Suport Dari Pemerintah dan Miliki Rumah Singgah
Tampak Erik Wibowo Pendiri Anxiety Indonesia mengenakan topi, dan Admin Jawa barat, Budi Rahayu. |
Reporter : Haidir Muhidin |Editor : D2
SUKABUMI MATANUSA -
Anxiety Care Indonesia merupakan sebuah yayasan yang mana hadir untuk Meningkatkan kepedulian masyarakat akan kesehatan mental, khususnya pada gangguan kecemasan, psikosomatis dan depresi.
Didirikan pada 20 Februari 2020, awalnya Anxiety Care Indonesia memiliki, 3000 hingga 4000 orang, dan sampai saat ini sudah ada di 15 Regional yang sudah ada, dan hingga saat ini yang masih ada sekitar 1500 orang.
Ketua pendiri Anxiety Care Indonesia, Erik Wibowo disela kegiatan santainya mengatakan kepada media online matanusa.net, bahwa dari rencana pendirian Anxiety Indonesia memiliki 4 program, yang pertama Penyembuhan orang yang terkena Anxiety Indonesia, Cara apotik Comunity, dimana cara apotik ini bisa saling membantu di group tersebut, atau dapat dikatakan group suporting (terkena Anxiety), Penyebaran informasi kepada masyarakat pentingnya tentang general Anxiety Disorder, yang mana masyarakat saat ini tidak pernah mengetahui apa sih penyakitnya, saat dibawa ke IGD dia tidak mengetahui tentang pentakitnya, dan terakhir yaitu Mitigasi disini kita menekankan agar tidak bertambah lagi orang yang terkena Anxiety Indonesia, Ucap Erik, Kamis (4/11/21).
Hal senada, Cabang Jawa barat Anxiety Indonesia, tepatnya bagian Admint sebut saja Budi Rahayu, kepada matanusa.net Budi menjelaskan, Bahwa dalam bidang kesehatan dirinya akan terus memberikan edukasi terkait kesehatan. generasi kedepan harus lebih mengetahui tentang kesehatan mental pada umumnya, ucap Budi.
Dijelaskan Budi, dirinya sangat berharap kedepan Anxiety Indonesia memiliki rumah singgah atau Healing. kendatipun saat ini belum memiliki rumah singgah, tidak menyurutkan semangat teman di Anxiety Indonesia untuk membantu masyarakat akan pentingnya kesehatan mental.
Terakhir, Budi berharap akan hadirnya peran dari pemerintah, ini sangat penting untuk pemerintah ketahui, karena dirasa masih belum mengetahui tentang kesehatan mental ini, jelasnya.
Redaksional
Kategori
Sukabumi Terkini
Posting Komentar
hello pembaca matanusa